Skip to main content

Router

Router Symbol 

Router adalah sebuah alat yang mengirimkan paket data melalui sebuah jaringan atau Internet menuju tujuannya, melalui sebuah proses yang dikenal sebagai routing. Proses routing terjadi pada lapisan 3 (Lapisan jaringan seperti Internet Protocol) dari stack protokol tujuh-lapis OS

Router berfungsi sebagai penghubung antar dua atau lebih jaringan untuk meneruskan data dari satu jaringan ke jaringan lainnya. Router berbeda dengan switch. Switch merupakan penghubung beberapa alat untuk membentuk suatu Local Area Network (LAN).

Sebagai ilustrasi perbedaan fungsi dari router dan switch merupakan suatu jalanan, dan router merupakan penghubung antar jalan. Masing-masing rumah berada pada jalan yang memiliki alamat dalam suatu urutan tertentu. Dengan cara yang sama, switch menghubungkan berbagai macam alat, dimana masing-masing alat memiliki alamat IP sendiri pada sebuah LAN

Router sangat banyak digunakan dalam jaringan berbasis teknologi protokol TCP/IP, dan router jenis itu disebut juga dengan IP Router. Selain IP Router, ada lagi AppleTalk Router, dan masih ada beberapa jenis router lainnya. Internet merupakan contoh utama dari sebuah jaringan yang memiliki banyak router IP.

Router dapat digunakan untuk menghubungkan banyak jaringan kecil ke sebuah jaringan yang lebih besar, yang disebut dengan internetwork, atau untuk membagi sebuah jaringan besar ke dalam beberapa subnetwork  untuk meningkatkan kinerja dan juga mempermudah manajemennya. Router juga kadang digunakan untuk mengoneksikan dua buah jaringan yang menggunakan media yang berbeda (seperti halnya router wireless yang pada umumnya selain ia dapat menghubungkan komputer dengan menggunakan radio, ia juga mendukung penghubungan komputer dengan kabel UTP), atau berbeda arsitektur jaringan, seperti halnya dari Ethernet ke Token Ring.

Router juga dapat digunakan untuk menghubungkan LAN ke sebuah layanan telekomunikasi seperti halnya telekomunikasi leased line atau Digital Subscriber Line (DSL). Router yang digunakan untuk menghubungkan LAN ke sebuah koneksi leased line seperti T1, atau T3, sering disebut sebagai access server. Sementara itu, router yang digunakan untuk menghubungkan jaringan lokal ke sebuah koneksi DSL disebut juga dengan DSL router. Router-router jenis tersebut umumnya memiliki fungsi firewall untuk melakukan penapisan paket berdasarkan alamat sumber dan alamat tujuan paket tersebut, meski beberapa router tidak memilikinya. Router yang memiliki fitur penapisan paket disebut juga dengan packet-filtering router. Router umumnya memblokir lalu lintas data yang dipancarkan secara broadcast sehingga dapat mencegah adanya broadcast storm yang mampu memperlambat kinerja jaringan.

CARA KERJA ROUTER

Fungsi utama Router adalah merutekan paket (informasi). Sebuah Router memiliki kemampuan Routing, artinya Router secara cerdas dapat mengetahui kemana rute perjalanan informasi (paket) akan dilewatkan, apakah ditujukan untuk host lain yang satu network ataukah berada di network yang berbeda.

Jika paket-paket ditujukan untuk host pada network lain maka router akan meneruskannya ke network tersebut. Sebaliknya, jika paket-paket ditujukan untuk host yang satu network maka router akan menghalangi paket-paket keluar.

Ilustrasi mengenai cara kerja router ini dapat dilihat pada gambar dibawah:



Pada gambar diatas terdapat 2 buah network yang terhubung dengan sebuah router. Network sebelah kiri yang terhubung ke port 1 router mempunyai alamat network 192.168.1.0 dan network sebelah kanan terhubung ke port 2 dari router dengan network address 192.155.2.0
  • Komputer A mengirim data ke komputer C, maka router tidak akan meneruskan data tersebut ke network lain.
  • Begitu pula ketika komputer F mengirim data ke E, router tidak akan meneruskan paket data ke network lain.
  • Barulah ketika komputer F mengirimkan data ke komputer B, maka router akan menruskan paket data tersebut ke komputer B.
 


Sumber:

Comments

Popular posts from this blog

Cara Install Seafile di Ubuntu 14.04lts Server 64 bit

Link : https://www.howtoforge.com/tutorial/seafile-ubuntu-14-04/ List of dependencies as described Java Runtime Environment (JRE) Poppler-utils Libreoffice 4.1+ and Python-uno libpython 2.7 Python libraries (make sure python 2.7 is included in this installation, you may verify using the command on the image 1.2, if its already installed, if not then use this command apt-get install python 2.7 and also if you receive an error of "Wheel installs require setuptools >= ...", then you may use this pip install setuptools --no-use-wheel --upgrade). You also need, to install using easy_install pip and pip install boto as seen on the image 1.3 and 1.4 respectively) Run the following command as root user to install the required software: apt-get install openjdk-7-jre poppler-utils libreoffice libreoffice-script-provider-python libpython2.7 python-pip mysql-server python-setuptools python-imaging python-mysqldb python-memcache Now I will check if the installed pyt...

Cara menginstall SSH Debian 7

Langkah... Install, apt-get install openssh-server Konfigurasi, nano /etc/ssh/sshd_config , port 22 --> default, disini kita bisa mengganti port sesuai keinginan kita Restart, service ssh restart Cara aksesnya dengan, ketik di terminal linux, ssh (user/root)@(x.x.x.x-->ip) Sumber: Buku Panduan BLC Telkom 

Perbedaan Create VM dan CT (Proxmox)

Perbedaannya adalah...... Create VM, Kita menggunakan Create VM maka virtualisasi dibuat dengan mengambil resource server induk dan memakainya secara virtual tanpa ada hubungan lagi dengan server induk. Jadi jika server virtual kita mengalami error atau yang lain, maka hal itu tidak berpengaruh dengan hardware server induk. Creat CT, Kita menggunakan Create CT maka virtualisasi dibuat dengan menggunakan resource server induk secara langsung dan masih ada hubungan dengan server induk. jadi jika ada error dan hal hal lainnya maka server induk terkena dampaknya juga.